SISWA SDN 2 BANJARSARI RAIH PERINGKAT 10 BESAR KIHAJAR STEM TAHUN 2024 TINGKAT PROVINSI JAWA BARAT


Kihajar STEM tahun 2024 kembali di gelar. Sejumlah peserta baik dari tingkat dasar sampai menengah mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini dibagi menjadi beberapa tahap, yakni Basic, Intermediate dan Advance.

Kihajar STEM merupakan wadah eksplorasi untuk peserta didik pada satuan pendidikan SD, SMP, SMA dan SMK untuk berpikir kritis, kreatif, maupun berkolaborasi, dan berkomunikasi dalam mengembangkan proyek berbasis STEM dalam mendukung Penguatan Profil Pelajar Pancasila.


Tujuan utama diselenggarakannya Kihajar STEM adalah:

1) Mendukung implementasi kurikulum merdeka melalui Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

2) Meningkatkan pemanfaatan akun akses layanan pendidikan (belajar.id) pada peserta didik.

3) Meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi peserta didik.

4) Memotivasi peserta didik dan pendidik untuk memanfaatkan TIK dalam pembelajaran berbasis STEM.

5) Menumbuhkan kemandirian, kejujuran dan disiplin

6) Meningkatkan keterampilan berpikir kritis, kreatif, kolaboratif, dan komunikatif (keterampilan 4C)

7) Memfasilitasi siswa untuk berprestasi.

Peserta Kihajar STEM tingkat SD merupakan peserta didik jenjang SD (Kelas 4, 5 dan 6) Indonesia dan Sekolah Indonesia Luar Negeri TA 2024/2025. SDN 2 Banjarsari mengikutsertakan sebanyak 3 tim yang terdiri dari 3 orang dalam setiap tim dan 1 orang pembimbing dalam setiap tim.

PELAKSANAAN KOMPETISI KIHAJAR STEM

Pelaksanaan kompetisi Kihajar STEM tingkat provinsi Jawa Barat Tahap basic dilaksanakan pada tanggal 10 Agustus 2024, dengan jumlah peserta sebanyak 492 tim dari seluruh wilayah di Jawa Barat. SDN 2 Banjarsari mengirimkan 3 tim yakni tim A dengan anggota Jasmine (kelas 5), Farid (kelas 6), dan Kaysan (kelas 4). Tim B dengan anggota Vino (kelas 6), Fadila (kelas 6) dan Alya (kelas 4). Tim C dengan anggota Mifzal (kelas 5), Azka P (kelas 6), dan Naura (kelas 4).

Pada tahap basic atau tahap penyisihan ini tim A mendapat nilai 85 dengan waktu pengerjaan 57 menit 38 detik sehingga masuk ke peringkat 9 dari 492. Sedangkan 2 tim lainnya mendapat nilai 80. Dengan hasil tersebut, Tim A dapat masuk ke babak semifinal atau tahap intermediet yang akan dilaksanakan pada 24 Agustus 2024.

Pada tahap intermediet ini hanya akan diambil sebanyak 20 peserta pada tahap basic yakni tim dengan peringkat 1-20 dari 492 peserta. Pada tahap intermediet ini kwalitas soal akan ditingkatkan. Nantinya, 2 tim dengan nilai terbaik dan tercepat akan mendapat kesempatan maju ke tingkat Advanced tingkat nasional. 

Tim A SDN 2 Banjarsari mengerjakan soal dengan baik dan berhasil meraih nilai 75 dengan waktu pengerjaan 46 menit 11 detik dan berhasil masuk ke peringkat 10. Meskipun tidak dapat lolos ke babak Advance tapi para peserta mengaku sangat senang mengikuti kompetisi ini. Seperti yang dikatakan oleh Farid "Saya senang bisa sampai ke tahap ini, ini merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi saya". 

"Kompetisinya sangat seru, dan menantang untuk diikuti, karena soalnya lebih sulit dari tahap basic" ucap Jasmine, salah seorang anggota dari tim A SDN 2 Banjarsari sesaat setelah menyelesaikan kompetisi ini. 

"Saya sangat bangga dengan pencapaian anak-anak dan tidak lupa juga saya ucapkan terimakasih kepada seluruh pembimbing yang telah bekerja keras melatih para siswa sehingga dapat mencapai hasil yang optimal" ucap Ibu Dedeh Hilhum Ruwaeda, S.Pd selaku kepala sekolah SDN 2 Banjarsari.

Kedepannya, diharapkan kompetisi Kihajar STEM ini terus berjalan setiap tahun. Sehingga, dapat menggugah minat peserta didik untuk terus meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi digital, sehingga dapat menjawab tantangan zaman yang semakin maju.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "SISWA SDN 2 BANJARSARI RAIH PERINGKAT 10 BESAR KIHAJAR STEM TAHUN 2024 TINGKAT PROVINSI JAWA BARAT"

Posting Komentar